Daftar Aktris Terbaik Piala Citra. Festival Film Indonesia (FFI) atau yang lebih dikenal dengan Piala Citra merupakan sebuah penghargaan tertinggi yang diberikan kepada para insan perfilman di Indonesia sebagai bentuk apresiasi kepada hasil karya seni para sutradara, aktor, aktris, kru film, dan film itu sendiri.
|
Acha Septriasa (2012) |
Festival Film Indonesia mulai diselenggarakan pada tahun 1955 namun sempat berhenti dan dimulai lagi secara rutin pada tahun 1973, namun sempat
vakum lagi pada tahun 1993 hingga 2004. Penghargaan Piala Citra FFI dibagi dalam 12 kategori berbeda antara lain sutradara terbaik, aktor terbaik, aktris terbaik, film terbaik, dan lain-lain.
- 1973 - Rima Melati (Intan Berduri)
- 1974 - Lenny Marlina (Rio Anakku)
- 1975 - Tanty Josepha (Setulus Hatimu)
- 1976 - Rina Hassim (Semalam di Malaysia)
- 1977 - Christine Hakim (Sesuatu yang Indah)
- 1978 - Joice Erna (Suci Sang Primadona)
- 1979 - Christine Hakim (Pengemis dan Tukang Becak)
- 1980 - Jenny Rachman (Kabut Sutra Ungu)
- 1981 - Mieke Widjaja (Kembang Semusim)
- 1982 - Jenny Rachman (Gadis Marathon)
- 1983 - Christine Hakim (Di Balik Kelambu)
- 1984 - Meriam Bellina (Cinta di Balik Noda)
- 1985 - Christine Hakim (Kerikil-kerikil Tajam)
- 1986 - Tuti Indra Malaon (Ibunda)
- 1987 - Widyawati (Arini)
- 1988 - Christine Hakim (Tjoet Nja' Dhien)
- 1989 - Tuti Indra Malaon (Pacar Ketinggalan Kereta)
- 1990 - Meriam Bellina (Taksi)
- 1991 - Lidya Kandou (Boneka dari Indiana)
- 1992 - Lidya Kandou (Ramadhan dan Ramona)
- 2004 - Dian Sastrowardoyo (Ada apa dengan Cinta)
- 2005 - Marcella Zalianty (Brownies)
- 2006 - Nirina Zubir (Heart)
- 2007 - Dinna Olivia (Mengejar Mas-Mas)
- 2008 - Fahrani (Radit dan Jani)
- 2009 - Titi Sjuman (Mereka Bilang, Saya Monyet)
- 2010 - Laura Basuki (3 Hati 2 Dunia 1 Cinta)
- 2011 - Prisia Nasution (Sang Penari)
- 2012 - Acha Septriasa (Test Pack)
Comments[ 0 ]
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.